Selasa, 20 Agustus 2013

Maafku

Menangislah kasih, kelak kan ku hapus air matamu
Berteriaklah kasih, kelak kan ku jaga hatiku
Berbicaralah kasih, akan ku dengar semua keluhmu
Keluarkan semua yang kau rasa, maka akan ku kebaskan hatiku

Kata-kata yang keluar dari mulutku akan terasa percuma
Kebohongan yang telah kusemai,
Membuat mahkota percayamu patah seketika
Lalu aku hilang arah

Ketika yang kau pikirkan hanya keburukanku
Ketika yang kau pikirkan hanya pengkhianatanku
Ketika yang kau pikirkan hanya kecewamu terhadapku
dan ketika yang kau pikirkan hanya ego burukku

Maafkan aku kasih
Untuk membuatmu kecewa
Untuk membuatmu jatuh dan terluka
Untuk membuatmu hancur dengan sikapku


Tidak ada komentar:

Posting Komentar